Wisata Keluarga di Jogja – Siapa yang punya rencana liburan ke Jogja? Bagi kalian yang sudah pernah berkunjung ke Kota Pelajar ini pasti ingin selalu mengulanginya lagi. Ya, Kota Jogja memang mempunyai beribu alasan untuk kita kunjungi lagi, selain pilihan tempat wisatanya yang banyak dan menarik, suasana di Kota Jogja pun sangatlah indah untuk dinikmati.
Selain itu, semua yang ada di Kota Jogja ini masih cenderung murah, ditambah lagi dengan warganya yang sangat ramah, sehingga membuat kita makin nyaman berada disana. Penikmat wisata di Jogja pun dari berbagai kalangan, dari anak-anak hingga orang tua.
Banyak juga rombongan keluarga yang pergi berlibur ke Jogja. Nah, ini dia rekomendasi tempat wisata keluarga yang paling seru di Jogja!
Waterpark yang merupakan salah satu yang terbesar di Asia Tenggara ini menjadi tempat yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Di Jogja Bay terdapat banyak sekali wahana di kolam renang yang sangat menarik untuk dicoba.
Salah satunya yang menguji adrenalin adalah wahana Memo Racer yang merupakan 8 lintasan meluncur, jadi kalian dapat mencobanya bersama dengan keluarga. Ada juga wahana yang lebih menantang yaitu Timo-Timo Racer, Volcano Coaster, dan Brando Boomeranggo yang siap untuk menguji adrenalin kalian.
Jika ingin bermain wahana yang lebih santai, di Jogja Bay Waterpark ini juga terdapat Jolie Raft River dimana kalian bisa menikmati ombak lebut yang menenangkan.
Masih banyak wahana lainnya yang dapat kalian nikmati bersama keluarga. Maka dari itu Jogja Bay merupakan salah satu tempat wisata di Jogja yang wajib kalian kunjungi.
Simak ulasan selengkapnya tentang Jogja Bay Waterpark
Tempat wisata yang terletak di kawasan lereng Gunung Merapi ini berbentuk seperti Benteng Takeshi yang di sekelilingnya terdapat taman bunga yang indah.
Tempat ini diberi nama The Lost World Castle agar masyarakat ingat akan bencana letusan Gunung Merapi pada tahun 2010, karena akibat letusan itu kawasan sekitarnya tidak dapat dijadikan apapun kecuali pertanian dan peternakan.
Hingga muncullah ide untuk membuat desa wisata yang salah satu destinasi nya adalah The Lost World Castle ini. Disini kalian dapat menikmati keindahan bunga-bunga dan banyak spot foto menarik untuk berfoto bersama keluarga. The Lost World Castle ini masuk dalam daftar tempat wisata keluarga di Jogja yang sayang untuk kamu lewatin.
Sindu Kusuma Edupark ini bisa menjadi salah satu pilihan berlibur bersama keluarga saat akhir pekan tiba. Karena disini terdapat banyak wahana yang cocok untuk segala umur, apalagi jika bersama anak-anak, ada banyak wahana yang menyenangkan dan bisa untuk belajar juga.
Di Sindu Kusuma Edupark ini juga terdepat 2 permainan utama yaitu kursi mabur dan cakramanggilingan atau sering disebut bianglala. Tak lupa, disana juga terdapat Omah Batik, disini kalian bisa menambah pengetahuan tentang batik yang ada di seluruh Indonesia.
Gak heran kan kalau Sindu Kusuma Edupark ini salah satu tempat wisata keluarga di Jogja yg menarik banget.
Simak ulasan selengkapnya tentang Sindu Kusuma Edupark
Buat kalian yang suka memacu adrenalin bersama keluarga, Lava Tour Merapi ini sangat tepat untuk kalian coba. Menjelajahi area lava merapi dengan menggunakan jeep terbuka, dengan jalur yang sebagian besar adalah batu batuan membuat kesan sendiri bagi kalian yang mencobanya.
Lava Tour Merapi ini mempunyai beberapa tujuan destinasi seperti Bunker Kaliadem, Rumah Mbah Marijan, Museum Mini Sisa Hartaku, dan yang paling dinantikan biasanya adalah melewati perairan yang akan membuat kalian terkena cipratan air, tapi hal itulah yang paling asyik untuk dicoba.
Nah, salah satu tempat wisata keluarga di Jogja yang satu ini wajib banget untuk kalian coba loh!
Wahana bermain ini memiliki 23 wahana yang dikhususkan untuk anak-anak, namun tenang saja, tidak hanya anak-anak yang dapat bermain wahana, masih ada 12 wahana yang bisa dicoba oleh orang dewasa atau bersama keluarga.
Tidak hanya wahana permainan saja, di Kid Fun Park ini juga ada parade pertunjukan yang edukatif. Maka dari itu, Kids Fun Park sangat cocok masuk dalam tempat wisata keluarga yang harus kalian kunjungi.
Upside Down World ini bisa menjadi salah satu pilihan tempat wisata keluarga di Jogja, karena tempat ini sangat unik dan mengedepankan keunikan spot untuk berfoto ria. Karena jika kalian berfoto di tempat ini, maka akan terlihat seperti terbalik. Uniknya lagi, properti yang ada disini asli, bukan hanya lukisan/gambar. Buat kalian yang ingin punya foto bareng keluarga yang anti mainstream, wajib banget nih mengunjungi Upside Down World Jogja.
Simak ulasan selengkapnya tentang Upside Down World
Walaupun letaknya cukup jauh dari pusat kota Jogja, namun keindahan pantai ini akan memanjakan mata kalian dan sangat cocok jika kalian menghabiskan waktu bersama keluarga di Pantai Wediombo ini.
Hamparan pasir yang cukup luas menjadi daya tarik tersendiri dari pantai ini, terlebih ada juga pohon-pohon yang bisa digunakan untuk berteduh sambil bersantai menggunakan kursi pantai yang tersedia disana.
Maka dari itu Pantai Wediombo ini menjadi salah satu tempat wisata keluarga di Jogja yang seringkali menjadi pilihan para wisatawan. Pemandangan saat matahari akan terbenam pun tidak kalah indah. Apalagi ditambah banyak warung yang menyediakan minuman hingga makanan untuk menemani kalian menikmati suasana asri di pantai ini.
Simak ulasan selengkapnya tentang Pantai Wediombo
Pantai yang mempunyai pulauyang cukup besar di tengah pantainya ini juga menjadi salah satu pilihan wisata keluarga di Jogja.
Kita dapat naik di pulau tersebut jika air laut sedang surut saja, di atas pulau itu kita dapat menikmati keindahan panorama pantai-pantai yang ada di Gunung Kidul, terlebih lagi kita dapat menikmati sunset yang sangat indah jika kondisi cuaca sedang baik atau tidak mendung.
Pasir putih yang cukup luas serta ombak yang cenderung tenang menjadi kenikmatan tersendiri jika kalian menghabiskan waktu di sini bersama keluarga.
Candi yang merupakan Candi Buddha terbesar di dunia ini selalu menarik hingga jutaan wisatawan setiap tahunnya. Bagaimana tidak, Candi Borobudur mempunyai keindahan yang tidak ada tandingannya, selain itu juga nilai-nilai sejarah di candi Borobudur juga menarik untuk diketahui.
Maka dari itu Candi Borobudur ini tidak pernah sepi dari wisatawan, dan menjadi pilihan tempat wisata keluarga di Jogja. Jika kalian hobi berfoto ataupun selfie, disini juga sangat cocok karena pemandangannya yang sangat indah dan akan sangat menarik jika kalian share di media sosial.
Simak ulasan selengkapnya tentang Candi Borobudur
Taman Sari yang merupakan bangunan milik kesultanan Yogyakarta yang difungsikan sebagai tempat wisata, dan tidak pernah sepi oleh wisatawan. Bangunan bersejarah ini dapat memberikan banyak informasi tentang kehidupan di kesultanan pada masa lalu. Selain belajar sejarahnya, wisatawan juga dapat menikmati keindahan Taman Sari sendiri, karena disana terdapat banyak spot untuk foto ataupun selfie.
Taman Sari juga termasuk salah satu tempat wisata keluarga di Jogja yang menjadi pilihan para wisatawan karena di sini bisa menghabiskan waktu bersama keluarga sekaligus mengetahui tentang sejarah kesultanan.
Harga tiket masuk yang relatif murah semakin mengundang wisatawan untuk datang ke Taman Sari ini. Selain sebagai destinasi wisata, pada waktu-waktu tertentu juga masih digunakan untuk ritual khusus oleh keluarga raja.
Itu dia 10 rekomendasi tempat wisata keluarga di Jogja untuk sahabat alodia. Sangat menarik untuk dikunjungi kan? Yuk habiskan waktu dengan keluarga tersayang dengan menggunakan paket wisata Jogja di Alodia agar liburan semakin berkesan dan menyenangkan.