Di Daerah Istimewa banyak sekali tempat wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi oleh para wisatawan lokal maupun mancanegara. Salah satu destinasi wisata yang sempurna untuk melihat keindahal alam Yogyakarta dari ketinggian berada di Kabupaten Bantul. Di Kabupaten Bantul ini terdapat destinasi wisata yang bernama Goa Gajah Mangunan.
Goa Gajah Mangunan adalah goa alami yang asal namanya diambi dari adanya sebuah gumpalan batu yang berbentuk menyerupai gajah yang berada di dalam goa. Goa Gajah ini merupakan goa horizontal yang mempunyai kedalaman sekitar 200 meter akan tetapi untuk kedalaman yang sebenarnya belum ada yang tau dikarenakan adanya tumpukan tanah di sebagian goa. Sehingga jalan yang dilalui menjadi semput, kondisi di dalam goa ini masih cukup alami dengan stalaktit dan stalakmit di sepanjang Goa Gajah.
Di ujung goa ini terdepat sebuah pohon besar yang tinggi menjulang hingga keluar goa, sehingga goa ini menyerupai hutan mini yang berada di dalam goa. Keberadaan pohon dan semak-semak di dalam goa dikarenakan runtuhnya atap goa hingga tanah dan tanaman diatasnya masuk ke dalam goa dan tetap hidup hingga sekarang.
Jarak dari pintuk masuk goa hingga pintu keluar hanya sekitar 200 meter. Mulut Goa Gajah ini memiliki ukuran yang sangat besar dan lebar. Di dalam goa terdapat ruangan besar yang mempunyai lorong atau jalan kecil untuk melanjutkan perjalanan susur goa. Biasanya penduduk sekitar menamakan lorong ular. Karena ukuran lorong tersebut kecil dan sempit maka apabila melewati lorong tersebut harus merunduk, ketinggian dari lorong tersebut hanya 1 meter.
Kondisi yang ada di dalam goa sangat gelap, maka dari itu pengunjung diharuskan untuk membawa atau menyewa alat penerangan atau senter agar para pengunjung dapat menikmati pesona keindahan di dalam goa. Salah satu yang menjadi daya tarik dari Goa Gajah adalah cahaya dari surga. Cahaya dari surga ini adalah fenomena dimana sinar matahari dapat masuk melalui lubang yang berada di atas goa seolah – olah menyerupai sorotan lampu senter di ruangan yang sangat gelap.
Jika para pengunjung ingin melihat fenomena tersebut, maka sebaiknya pengunjung datang setelah pukul 12 siang hari karena sinar yang masuk ke dalam goa datang dari arah barat. Kemudian pada saat sore hari, keindahan sinar matahari yang menerobos masuk ke dalam goa ini sunggu sangat maksimal terutama pada saat cuaca cerah. Di kawasan goa ini udaranya sangat sejuk, sehingga membuat setiap pengunjung yang datang kesini merasa betah dan ingin berlama lama berada di goa ini.
Apabila anda ingin berkunjung ke Yogyakarta dengan mudah dan hemat, bisa memesan paket wisata jogja di Alodiatour.
Akses jalan menuju Goa Gajah Mangunan ini sudah layak dan bagus untuk dilewati oleh para pengunjung. Namun lokasi Goa Gajah Mangunan ini sangat jauh dengan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Alamat lengkap dari Goa Gajah Mangunan ini tepatnya berada di Dusun Lemah Abang, Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul. Daerah Istimewa Yogyakarta.
Untuk masuk ke kawasan wisata Goa Gajah Mangunan ini penunjung tidak dikenakan biaya berapapun alias gratis.
Sedangkan untuk parkir disini, pengunjung hanya membayar sebesar Rp 2.000 untuk sepeda motor dan Rp 5.000 untuk mobil.
Dan untuk penyewaan senter pengunjung dikenakan biaya Rp 5.000 untuk 1 senter. Untuk penyewaan pemandu, pengunjung dapat membayar berapapun seikhlasnya.
Fasilitas yang ada di Watu Goyang ini belum lumayan lengkap tetapi sudah ada beberapa fasilitas yang ada berkat pembangunan dari pengelola, masyarakat setempat, dan juga pemerintah yaitu: